Search for collections on UNIDA Gontor Repository

Analisis Ekonomi Islam Meninjau Praktek Transparansi Top Up dan Sistem Angsuran Flat Efektif Perbankan

astuti, rahma yudi Analisis Ekonomi Islam Meninjau Praktek Transparansi Top Up dan Sistem Angsuran Flat Efektif Perbankan. Analisis Ekonomi Islam Meninjau Praktek Transparansi Top Up dan Sistem Angsuran Flat Efektif Perbankan, 11 (01). pp. 154-159. ISSN p-ISSN: 1978-6387, e-ISSN: 2623-050X

[img] Text (Jurnal)
jurnal Analisis Ekonomi Islam Meninjau Praktek.pdf

Download (216kB)
[img] Text (Reviewer)
reviewer.pdf

Download (693kB)
[img] Text (Plagiarism)
Plagiarism analisis ekonomi islam.pdf

Download (1MB)

Abstract

Latarbelakang penulisan karena adanya nasabah yang terjebak dengan dengan fasilitas yang diberikan oleh pihak bank yaitu top up (penambahan pinjaman) serta Angsuran Flat Efektif yang belum diketahui apa sebenarnya kedua fasilitas tersebut.Nasabah tidak perlu susah payah melunasi sisa pinjaman yang seharusnya dilunasi, dana pelunasan ditalangi oleh pihak bank terlebih dahulu, nasabah akan menerima jadwal baru dan plafond pinjaman baru. Tentu saja bank akan memilih kriteria nasabah yang akan diberi fasilitas top up yaitu riwayat pembayaran angsuran tergolong lancar, justru ini pangkal persoalan yang banyak dialami nasabah yang kurang mengerti tentang top up dan sistem angsuran flat efektif. Kurangnya transparansi tentang apa yang akan dijalani kedepan oleh nasabah yang diberlakukan oleh pihak bank kepada nasabah sehingga nasabah banyak menanggung kerugian yang diakibatkan oleh top up serta sistem angsuran flat efektif tersebut.Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan evaluatif - normatif. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui sejauh mana transparansi yang diterapkan pihak perbankan untuk penambahan pinjaman (top up),serta penerapan sistem angsuran flat efektif diterapkan. penerapan prinsip transparansi dalam melaksanakan peraturan Bank Indonesia dan bagaimana praktek transparansi ditinjau dari ekonomi Islam.

Item Type: Article
Subjects: H Social Sciences > HJ Public Finance
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Manajemen UNIDA Gontor > Manajemen
Depositing User: PAK Fakultas Ekonomi Menejemen
Date Deposited: 06 Jul 2022 02:02
Last Modified: 06 Jul 2022 02:02
URI: http://repo.unida.gontor.ac.id/id/eprint/1575

Actions (login required)

View Item View Item