muhammad, muhammad (2019) Kajian Kesuburan Tanah di Kabupaten Madiun. Kajian Kesuburan Tanah di Kabupaten Madiun, 03 (01). pp. 42-53. ISSN E-ISSN: 2615-7721 P-ISSN: 2620-8512
FILE TEXT (Jurnal)
KAJIAN KESUBURAN TANAH DI KABUPATEN MADIUN.pdf - Published Version License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (1MB) |
|
FILE TEXT (plagiarism)
KAJIAN KESUBURAN TANAH DI KABUPATEN MADIUN. UNS 2019.pdf Download (3MB) |
|
FILE TEXT (reviewer)
Kajian Kesuburan Tanah di Kabupaten Madiun.pdf Download (4MB) |
Abstract
Tujuan dari kajian kesuburan tanah di kabupaten madiun adalah memberikan gambaran kesuburan tanah yang selanjutnya digunakan sebagai bahan dasar untuk peningkatan kesuburan tanah di kabupaten madiun. Tanah merupakan salah satu komponen dasar dalam meningkatkan produktivitas tanaman. Tanah dikatan subur apabila fase padat mengandung cukup unsur hara dan cukup air serta udara bagi pertumbuhan tanaman. Banyaknya unsur hara di dalam tanah tidak menjamin tanaman dapat tumbuh dengan baik dan berproduksi tinggi, tetapi tergantung juga dari hubungan air dan udara yang memungkinkan tanaman dapat mempergunakan unsur hara tersedia secara efisien. Hasil analisis laboratorium menggambarkan sebagai berikut; kabupaten madiun mempunyai tekstur liat, liat berdebu, lempung, lempung berdebu, lempung berliat. Status pH tanah adalah agam masam hingga netral. Nilai kapasitas tukar kation (KTK) cukup tinggi. Kandungan C- organik mayoritas rendah dan sangat rendah. Kandungan nitrogen total dalam tanah rendah. Kandungan fosfat bervareasi dari bernilai sedang, rendah dan sangat rendah. Kandungan kalium tergolong sangat rendah. Kandungan natrium rendah dan sedang. kandungan calsium bervareasi dari sedang, tinggi dan sangat tinggi. Kandungan magnesium bervareasi dari kandungan magnesium sangat rendah, Rendah, Sedang dan Tinggi. Hasil kajian kesuburan tanah kabupaten madiun harus melakukan sebagai berikut; Pengolahan tanah, pengolahan air dan perbaikan drainase. Menambahkan kapur pertanian (kaptan) atau dolomit. Penambahan pupuk yang mengandung Mg. Penambahan pupuk organik dan dikombinasikan dengan pupuk anorganik.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi UNIDA Gontor > Agroteknologi |
Depositing User: | Tryan Arza SAINTEKK3 |
Date Deposited: | 29 Jun 2021 04:53 |
Last Modified: | 19 May 2022 03:24 |
URI: | http://repo.unida.gontor.ac.id/id/eprint/1075 |
Statistics Downloads of this Document
View Item |