Rifa'ie, Ahmad (2007) نظرية سعر التوازن عند ابن خلدون (دراسة مكتبية). S1 Undergraduate thesis, Universitas Darussalam Gontor.
FILE TEXT (Ahmad Rifa'ie - HES - 2007)
Ahmad Rifa'ie - HES - 2007.pdf - Published Version Exclusive to Registered users only License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (6MB) |
Abstract
Di dalam kehidupan sekarang ini, banyak sekali orang-orang yang terkadang ingin mendapatkan harta dan barang dengan cepat untuk memenuhi kebutuhannya yang mendesak, oleh karena itu mereka berusaha dengan berbagai cara untuk mendapatkannya, diantaranya dengan menaikan harga barang, Berangkat dari pemikiran di atas penulis ingin membahas lebih lanjut tentang konsep keseimbangan harga menurut ibnu kholdun. Tujuan penelitian ini adalah ingin membahas lebih lanjut tentang keseimbangan harga menurut ibnu kholdun, yang bertujuan untuk merumuskan sebuah konsep tentang keseimbangan harga menurut ibnu kholdun khususnya dari segi hakikat dan mekanismenya. Penelitian ini merupakan kajian literatur dengan pendekatan historis, Untuk pembahasan lebih mendalam sehingga dapat mencapai tujuan yang dimaksud, penulis juga berusaha mengumpulkan data-data baik primer maupun sekunder. Dalam mengumpulkan data-data tersebut penulis menggunakan Metode Observasi (observasional method) yang merupakan langkah awal untuk menjajahi, melihat, dan mendapatkan data yang diperlukan dengan cara mengamati secara intensif buku-buku dan sumber data lainnya. Kemudian untuk mengumpulkan data selanjutnya penulis menggunakan Metode Dokumenter (Written Records). Setelah data terkumpul kemudian dianalisa dengan menggunakan cara berfikir Induktif (Inductive Method) untuk menemukan konsep keseimbangan harga menurut ibnu kholdun, Selanjutnya dibantu dengan Metode Deduktif (Deductive Method) untuk menarik suatu kesimpulan. Agar analisa yang disampaikan lebih mendalam penulis melanjutkan analisanya dengan menggunkan Tekhnik Analisa Deskriptif (Description Method) dan (Content Analysis) atau analisis isi untuk menemukan konsep yang jelas tentang keseimbangan harga. Penelitian ini menyimpulkan bahwa Ibnu Kholdun adalah salah satu pemikir pada abad 14, yang telah meletakan dasar-dasar mekanisme ekonomi yang sangat besar..Ibnu kholdun mengakuai adanya pengaruh permintaan dan penawaran dalam penentuan harga, yang tidak begitu baik difahami para ekonom barat pra klasik seperti wiliam petty, Richard cantilon. Dan bahwasanya kenaikan penawaran dan penurunan permintaan menyebabkan kenaikan harga, begitu pula sebaliknya penurunan penawaran atau kenaikan permintaan akan menyebabkan penurunan harga. Menurut ibnu kholdun bahwa harga itu tidak naik dan tidak turun, atau keseimbangan harga, adalah ketika permintaan dan penawaran sama terhadap barang. Dan teori ini dikuatkan bahwasanya harga yang mahal diandalus bukan karena kekurangan biji-bijian akan tetapi karena biaya produksi pada tanah pertanian mereka, dan yang terjadi di bar-bar. Dan mekanisme keseimbangan harga menurut ibnu kholdun bila suatu kota berkembang dan populasinya bertambah maka barang-barang kebutuhan pokok akan murah dan mahalnya harga barang-barang mewah tapi apabila suatu kota yang kecil dan sedikit populasinya maka akan terjadi sebaliknya murahnya harga barang-barang mewah dan mahalnya harga barang-barang kebutuhan pokok. Dan jika sedikit persediaan barang dipasar sedikit maka harga barang tersebut akan naik dan apabila persediaan barang dipasar banyak maka harga barang tersebut akan murah factor yang mempengaruhi keseimbangan harga adalah permintaan yang di pengaruhi oleh pendapatan, jumlah penduduk, kebiasaan dan adat istiadat masyarakat dan kemakmuran masyarakat secara umum.dan factor yang kedua adalah penawaran yang dipengaruhi oleh permintaan, tingkat keuntungan relative, tingkat usaha manusia, besarnya tenaga buruh, ilmu pengetahuan dan keterampilan serta keamanan, dan factor yang ketiga biaya produksi seperti pajak, bea cukai. Demikianlah penelitian ini dapat disimpulkan, namun penulis sadar bahwa penelitian ini masih sangat jauh dari kesempurnaan dan membutuhkan kajian lebih lanjut. Akhirnya penulis berharap semoga hasil penelitian ini bermanfaat bagi penulis khususnya dan para pembaca pada umumnya,amin.
Item Type: | Thesis ( S1 Undergraduate ) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Fakultas Syariah UNIDA Gontor > Hukum Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Enjllina Vita |
Date Deposited: | 31 Oct 2024 03:00 |
Last Modified: | 31 Oct 2024 03:00 |
URI: | http://repo.unida.gontor.ac.id/id/eprint/3944 |
Statistics Downloads of this Document
View Item |