Islami, Nursanti (2004) توفير الحج عند الشريعة الإسلامية (دراسة مكتبية). S1 Undergraduate thesis, Universitas Darussalam Gontor.
FILE TEXT (Nursanti Islami-PM-2004)
Nursanti Islami - PM - 2004.pdf - Published Version Exclusive to Registered users only License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (6MB) |
Abstract
Menunaikan ibadah haji merupakan sebuah impian bagi setiap manusia. Dimana mereka bisa beribadah lebih khusyu' dan tenang. Untuk itu, ada syarat-syarat yang harus dikerjakan oleh mereka. Sedangkan, syarat utamanya adalah adanya kemampuan. Dalam hal ini, mereka menyediakan dana untuk biaya keberangkatan mereka dan keperluan-keperluan lainnya. Adapun cara untuk mempersiapkan dana tsb adalah dengan mengumpulkan uang dan menyetorkannya ke bank terdekat di sekitar tempat tinggal mereka. Apabila di sekitar tempat tinggal mereka tidak terdapat bank Syari'at dan yang ada hanya bank konvensional, mereka akan menggunakan jasa bank tsb. Sedangkan dalam bank konvensional terdapat bunga dimana para ulama' telah mengharamkan bunga bank. Adapun menabung untuk haji di bank konvensional (dalam keadaan terpaksa), belum ada nash dalam Al-Qur'an maupun Sunnah yang menjelaskan hukumnya. Berdasarkan hal-hal diatas, penulis berkeinginan untuk membahas hukum dari tabungan haji menurut Islam di bank konvensional. Penelitian ini adalah jenis penelitian literatur dengan pendekatan normatif sosiologis. Untuk sampai pada tujuan tsb, maka digunakan metode pengumpulan data yaitu pengamatan dan dokumenter. Dan dari data- data yang telah terkumpul dianalisa dengan menggunakan metode deduktif untuk menerangkan tentang mu'amalah maliyah di bank konvensional, metode induksi untuk mengetahui boleh tidaknya penggunaan bunga bank dari tabungan. Lalu metode analisis deskriptif isi digunakan untuk menerangkan hukum tabungan haji menurut Islam. Maka, dengan penggunaan metode diatas, dapat disimpulkan bahwa tabungan haji di bank konvensional diperbolehkan dengan syarat tidak mengambil atau mempergunakan bunga bank untuk kepentingan pribadinya dan pembangunan tempat- tempat ibadah. Boleh menggunakannya hanya untuk pembangunan tempat-tempat umum seperti jalan raya dan rumah sakit. Dengan penelitian yang relatif singkat ini, diharapkan adanya kajian yang lebih mendalam tentang tabungan haji menurut perspektif hukum Islam. Agar masyarakat lebih paham dan lebih mengerti dalam masalah ini. Dan hanya kepada Allah sajalah kita selalu meminta petunjuk dan ridlo-Nya
Item Type: | Thesis ( S1 Undergraduate ) |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion |
Divisions: | Fakultas Syariah UNIDA Gontor > Perbandingan Mazhab dan Hukum |
Depositing User: | Thoba Qolby |
Date Deposited: | 31 Oct 2024 03:18 |
Last Modified: | 31 Oct 2024 03:18 |
URI: | http://repo.unida.gontor.ac.id/id/eprint/3956 |
Statistics Downloads of this Document
View Item |