Search for collections on UNIDA Gontor Repository

العدالة في التوزيع بعد الإنتاج عند محمد باقر الصدر

Solekh, Rokhman (2014) العدالة في التوزيع بعد الإنتاج عند محمد باقر الصدر. S1 Undergraduate thesis, UNIVERSITAS DARUSSALAM GONTOR.

[img] FILE TEXT (Rokhman Solekh - HES - 2014)
Rokhman Solekh - HES - 2014.pdf - Published Version
Exclusive to Registered users only
License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (7MB)

Abstract

Masalah distribusi adalah permasalahan yang sangat rumit, sehingga saat ini masih sering dijadikan bahan perdebatan antara ahli ekonomi. Sistem kapitalis dan sosialis yang selama ini menguasai perekonomian belum dapat memberikan solusi yang adil dan merata terhadap masalah pendistribusian. Indonesia yang bermula bermadzhab sosialis (1959-1966) kemudian menjadi kapitalis (1966-1998) dan sekarang bermadzhab ekonomi pancasila (pasal 33 UUD 1945) juga belum terwujud sepenuhnya distribusi yang merata. Di lihat dari presentase tingkat kemiskinan dari tahun 1998-2013 indonesia mengalami penurunan tingkat pengangguran namun masih sedikit. Dengan masih sedikitnya penurunannya menunjukan bahwa tingkat kemiskinan di Indonesia masih besar dan upaya untuk mengatasinya berjalan lambat. Islam mencoba memberikan konsep dasar pendistribusian dari salah satu tokohnya yaitu Baqir ash-Shadr. Beliau merupakan tokoh ekonom muslim terkemuka yang tak sedikit berbicara masalah ekonomi. Dalam bidang ekonomi, Shadr membahas masalah distribusi, hubungan milik, peranan Negara, kesejahteraan publik dan pelarangan riba. Jenis penelitian ini bertujuan untuk menganalisa metode distribusi pascaproduksi dalam mewujudkan keadilan dimasyarakat yang telah dikonsepkan oleh Muhammad Baqir ash-Shadr dengan membatasi penelitian pada perumusan tentang keadilan dalam distribusi pascaproduksi dan peran Negara dalam mewujudkannya di masyarakat. Jenis penelitian ini adalah kualitatif. Untuk mendapatkan data-data yang di butuhkan baik primer maupun skunder penulis menggunakan metode observasi (Observational Method). Dan untuk menjadikan penelitian lebih mendalam, maka penulis menggunakan metode dokumentasi (Documentary Method) sehingga data-data yang dibutuhkan dalam pembahsan terpenuhi secara sempurna. Setelah data terkumpul kemudian dianalisa dengan menggunakan cara berfikir induksi (Inductive Method) untuk menemukan metode dan cara dalam pemerataan distribusi dibantu dengan metode deduksi (Deductive Method) untuk menarik kesimpulan. Setelah melalui proses penelitian tersebut sampailah pada kesimpulan bahwa untuk mewujudkan keadilan dalam distribusi pascaproduksi menurut ash-Shadr ada beberapa hal yang harus diterapkan. Dalam kepemilikan harus berdasarkan konsep islam yang dinamakan dengan kepemilikan multi jenis dengan membaginya kepada kepemilikan pribadi dan bersama sehingga distribusi kekayaan dan pendapatan dapat merata dan masyarakat akan berada pada kehidupan yang setara. Dan untuk peraturan kompensasi harus sesuai dengan islam sehingga tidak ada seorangpun yang merasa dirugikan. Yang terkahir adalah pelaranng adanya riba dalam setiap hal. karena dapat menghambat proses distribusi sehingga menimbulkan kesenjangan diantara masyarakat. Salah satunya adalah bunga dalam transaksi jual beli maupun pinjam-meminjam. Negara sangat berperan penting dalam mewujudkan keadilam sosial sehingga seluruh masyarakat dapat hidup dengan layak dan lebih baik. Untuk mewujudkannya Negara berperan dalam menjamin kesejahteraan masyarakat yaitu dengan memberikan kesempatan kerja produktif dan memeliharanya jikalau mereka tidak mampu atau dalam keterbatasan sehingga masyarkat dalam standar kehidupan. Akhirnya penulis sadar bahwa penelitian ini masih sangat jauh dari kesempurnaan dan membutuhkan kajian yang lebih baik lagi. Besar harapan semoga penelitian ini bermanfaat bagi peneliti dan para pembaca serta berguna bagi penelitian lain yang mengembangkannya.

Item Type: Thesis ( S1 Undergraduate )
Subjects: 23rd Dewey Decimal Classification > 300 – Ilmu Sosial > 340 - Ilmu hukum > 348 Undang-undang, hukum, regulasi dan kasus
Divisions: Fakultas Syariah UNIDA Gontor > Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Thoba Qolby
Date Deposited: 05 Nov 2024 03:22
Last Modified: 05 Nov 2024 03:22
URI: http://repo.unida.gontor.ac.id/id/eprint/4254

Statistics Downloads of this Document

Downloads per month in the last year

View more statistics

 View Item View Item