Search for collections on UNIDA Gontor Repository

THE CONCEPTUAL AND PRACTICAL ASPECT OF ISLAMIC BANKING

Setyawan, Roqi (2003) THE CONCEPTUAL AND PRACTICAL ASPECT OF ISLAMIC BANKING. S1 Undergraduate thesis, UNIVERSITAS DARUSSALAM GONTOR.

[img] FILE TEXT (Roqi Setyawan - HES - 2003)
Roqi Setyawan - HES - 2003.pdf - Published Version
Exclusive to Registered users only
License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (14MB)

Abstract

Akhir-akhir ini, permasalahan ekonomi sangat bergantung pada sistem perbankan. Sebagaimana dikatan Mirza Nurul Iluda, Seorang Guru Besar Ilmu Ekonomi di Dacca University Pakistan, bahwa kemajuan perekonomian sebuah negara sangat bergantung pada kemajuan sistem perbankan yang dicapai negara itu. Namun sangat disayangkan, sebagian besar bank-bank di Indonesia beroperasi dengan menggunakan bunga sebagai sumber pendapatan utama. Sementara mayoritas masyarakat Indonesia adalah Muslim yang mana meeka dilarang untuk menggunakan bunga didalam segala kegiatan ekonomi. Terdorong dengan kenyataan diatas, penulis akan membahas tentang konsep sebuah sistem perbankan Islam dan aspek-aspek praktisnya. Untuk merialisasikan tujuan tersebut, penulis memilih bank Islam sebagai objek penelitian ini. Penelititan ini adalah penelitian literer. Untuk membahas subyek ini, penulis akan menggunakan beberapa pendekatan pemikiran dan beberapa metode penelitian untuk membuat penelitian ini bisa dipahami dan diterima orang banyak. Untuk tujuan itu penulis melakukan observasi terhadap beberapa buku tenteng bank sebagai obyek penelitian. Dari pengamatan itu penulis menemukan bahwa sebagian besar bank-bank yang ada sekarang ini beroperasi dengan menggunakan sistem bunga yang dilarang oleh agama. Disamping ada beberapa bank yang dipromosikan sebagai bank Islam, tetapi penulis masih menemukan bahwa bank-bank tersebut beroperasi diluar rel konsep yang benar dan beberapa aspek praktis dari bank Islam. Berangkat dari hal hal tersebut, penulis mulai mengumpulkan data untuk menemukan beberapa literatur sebagai sumber data. Kemudian penulis akan menggunakan metode deduktif untuk melihat kerangka umum dari perbankan Islam ynag mana akan dideduksikan hingga mencapai konsep Islam tentang bank Islam dan aspek-aspek praktisnya.. Setelah menemukan konsepnya dan aspek-aspek praktis, penulis akan mulai menggunakan metode induktif untuk menjelaskan konsep dan aspek-aspek praktis sebuah bank Islam kedalam pemikiran yang lebih umum. Dan terakhir penulis menggunakan analisa deskriptif dan analisa konten untuk gambaran tentang subyek penelitian ini. Bisa disimpulkan bahwa bunga bank adalah sama dengan riba yang dilarang keras dalam agama Islam. Bunga sebagai sumber pendapatan utama sebuah bank sangat mungkin sekali untuk diganti dengan sistem bagi hasil. Konsep perbankan Islam sangat melekat pada aturan-aturan Islam dalam bidang keuangan dan lainnya. Bank Islam adalah sebuah perusahaan untuk mengumpulkan dana dan menyebarluaskan dana tersebut sesuai dengan kontek syari'ah. Hubungan antara bank dan debitur dalam kerangka Islam adalah sebagai partner, yang bekerja dibawah sistem bagi hasil. Sistem bagi hasil sudah diterima oleh seluruh ulama fiqih, sebagai pengganti sistem bunga di dalam menjalankan operasional perbankan Islam. Sistem perbankan Islam menjadikan mudharobah, musyarokah, dan murobahah sebagai sistem operasional perbankan yang banyak diminati. Berhubung penelitian ini masih sangat sederhana untuk menampung semua. permasalahan, diharapkan ada peneliti yang akan membahas lebih luas pada subyek ini..

Item Type: Thesis ( S1 Undergraduate )
Subjects: 23rd Dewey Decimal Classification > 300 – Ilmu Sosial > 330 - Ekonomi > 332 Ekonomi keuangan
Divisions: Fakultas Syariah UNIDA Gontor > Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Thoba Qolby
Date Deposited: 05 Nov 2024 03:37
Last Modified: 05 Nov 2024 03:37
URI: http://repo.unida.gontor.ac.id/id/eprint/4257

Statistics Downloads of this Document

Downloads per month in the last year

View more statistics

 View Item View Item