Hafiz, Mohammad (2009) THE PORNOGRAPHY VERSES IN THE BIBLE. S1 Undergraduate thesis, UNIVERSITAS DARUSSALAM GONTOR.
FILE TEXT (Mohammad Hafiz - SAA - 2009)
Mohammad Hafiz - SAA - 2009.pdf - Published Version Exclusive to Registered users only License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (103MB) |
Abstract
Setiap agama memberikan panduan dan penjelasan ajaran melalui kitab sucinya. Sejatinya, inti ajaran tersebut selalu mengakomodir sifat dan sisi kemanusiaan manusia tanpa terkecuali. Kali ini sebuah studi kritis terhadap kitab suci umat Kristiani di ajukan olch penulis. Di mana penulis mendapati ayat-ayat yang mengandung unsur-unsur pornografi secara eksplisit di ekspos di dalam kitab suci. Di samping itu pula, dua hal terpenting dalam sisi kemanusiaan manusia yaitu Agama dan Sex justru tidak mendapatkan posisi yang proposional di dalam kitab suci tersebut. Padahal, kebutuhan tersebut amat penting dalam kehidupan manusia. Keduanya tidak bisa dipisahkan antara satu sama lain, karena keterkaitan keduanya saling menunjang keberhasilan manusia apabila mampu disinergikan. Penciptaan manusia secara berpasang-pasangan adalah bentuk reel yang Allah SWT gambarkan, dan sudah sepantasnyalah manusia menyadari dan mampu mencari hikmah dari hal tersebut, bukan malah berusaha untuk menafikannya atau malah menghilangkannya. Kajian yang tengah dilaksanakan oleh penulis mempunyai tujuan untuk membahas kitab suci agama Kristen, khususnya terfokus pada ayat-ayat pornografi yang memang secara implisit terdapat dan amat jarang disentuh oleh umat Kristen itu sendiri. Untuk itu penulis juga melakukan pembahasan singkat terhadap sejarah teks Injil (Bible) dan juga sejarah perubahan dan transisi pemahaman umat Kristen dalam memandang sexualitas di dalam kontek keimanan dan keagamaan. Dan pada akhir pembahasan, penulis juga menyertakan konsep Islam terhadap permasalahan tersebut. Untuk tercapainya tujuan tersebut, penulis menggunakan methode deskriptif analisis untuk menggambarkan transisi konseptual yang terjadi semenjak ditemukan Injil sebagai kitab suci. Setelah itu, penulis melakukan metode kritik terhadap ayat-ayat yang mengandung unsur pornografi seperti yang dikemukakan di awal, yang pada akhirnya nanti penulis menggunakan konsep Islam untuk mendapatkan solusi dari penelitian sederhana ini. Dalam pembahasan yang dilakukan oleh penulis, ia sampai pada asumsi bahwa Injil atau Bible yang dinyakini dan diimani oleh umat Kristen dewasa ini telah mengalami transisi konseptual dari teks aslinya. Senada dalam pandangan ini, Prof. Robert W Funk (pakar perjanjian lama dari Universitas Harvard) setelah melakukan penelitian terhadap teks-teks Bible juga memiliki asumsi sama bahwa Bible hanya memuat 18 persen ucapan Yesus dan 82 persenya adalah tambahan. Di samping itu, akibat dari penghilangan beberapa syari'at dalam Bible, pemahaman sexual umat Kristen menjadi lebih refresive. Pemahaman itu menjadikan asas monogami mutlak dan selibat sebagi jalan penyelesaian bagi umat Kristen, padahal Yesus Kristus tidak menghalani Petrus murid terkasihnya untuk menikah. Tetapi kenapa Paulus yang diakui nabi oleh umat Kristen bisa memiliki asumsi berbeda dengan pendahulunya? Ajaran lain yang disinggung oleh penulis dalam pembahasannya betapa pandangan Paulus terhadap sexualitas memiliki bias gender, Sehingga boleh jadi pula berkembangnya faham sekulerisme yang memiliki cabang feminisme di barat juga lahir akibat pemahaman yang sangat-sangat represive tersebut. Di akhir pembahasan, penulis menyadari betapa kekurangan dan kesalahan senantiasa masih ditemukan di dalam penelitian sederhana ini. Dengan mengharapkan masukan, kritik dan saran yang membangun dari pembaca, penulis berharap pada peneliti selanjutnya untuk terus fokus dan memperbaiki tulisan ini di masa-masa yang akan datang
Item Type: | Thesis ( S1 Undergraduate ) |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin UNIDA Gontor > Studi Agama Agama |
Depositing User: | Enjllina Vita |
Date Deposited: | 09 Nov 2024 04:05 |
Last Modified: | 09 Nov 2024 04:05 |
URI: | http://repo.unida.gontor.ac.id/id/eprint/4374 |
Statistics Downloads of this Document
View Item |