Anhar, Anhar (2018) الكلمات المعربة في جزيرة نت (دراسة وصفية تحليلية عن الكلمات المعربة في موقع أخبار العلوم )2017 أكتوبر 20-1والتكنولوجية في جزيرة نت في فترة من. D4 Diploma thesis, University of Darussalam Gontor.
FILE TEXT
Full Skripsi.pdf Download (3MB) |
Abstract
Pinjam-meminjam kata merupakan fenomena yang dialami oleh seluruh bahasa, sebagaimana bahasa juga saling mempengaruhi satu sama lainnya. Sudah menjadi barang tentu, bahasa yang telah memiliki budaya dan peradaban yang maju akan lebih berpengaruh terhadap bahasa lain. Bahasa Arab sebagai suatu bahasa, telah dipengaruhi dan mempengaruhi bahasa lainnya. Hal ini dapat dilihat dengan adanya proses arabisasi kata yang telah dimulai dari zaman jahiliah, dimana para pendahulu telah mengutip kata-kata dari bangsa yang memiliki hubungan dengannya untuk dijadikan bahasa Arab. Sebagai permisalan, kata “لجبت ,الطاغوت ,مشكاة ,زنجبيلا” yang dikutip dari bahasa habasyah dan persia. Adapun dimasa sekarang, perkembangan pesat ilmu pengetahuan dan teknologi telah memunculkan istilah dan kata-kata baru yang belum terdapat sebelumnya. Kemunculan istilah dan kata baru tersebut mengakibatkan maraknya aktivitas arabisasi (ta’rib) yang dapat ditemukan di berbagai literatur bahasa Arab, baik dalam media cetak maupun online. Diantara literatur berbahasa Arab yang banyak terdapat istilah dan kata-kata baru tersebut adalah jazirahnet. Sebagai permisalan, kata “إنترنت , تلفاز, أفلام, ثاني أكسيد” yang bukan merupakan bahasa Arab asli, melainkan bahasa yang diserap dari bahasa selain Arab melalui proses arabisasi.Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap kata-kata mu’arrabah di jazirah net dari asal usulnya serta metode pembentukannya. Lain dari pada itu, dalam rangka menghindari perluasan bidang penelitian dan batas waktu penelitian, peneltian ini difokuskan untuk mengungkap kata-kata muarrabah yang terdapat di jazirah net pada situs berita sains dan teknologi (http://www.aljazeera.net/news/scienceandtechnology) mulai dari tanggal 1-20 Oktober 2017.Adapun jenis penilitan ini adalah studi pustaka atau literature research dengan metode analisis-deskriptif. Disamping itu, peniliti menggunakan metode dokumen tertulis (documentary method) dalam rangka pengumpulan data yang otentik untuk penelitiannya. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa jumlah kata-kata mu’arrabah di situs berita sains dan teknologi di jazirah net pada periode 1 sampai 20 Oktober 2017 mencapai lima puluh sembilan kata. dimana keseluruhan kata tersebut merupakan hasil dari proses arabisasi dengan metode-metode yang dapat diklasifikasikan sebagai berikut: (1) kata-kata mu’arrabah dengan menggunakan metode transliterasi huruf a’jamiah kedalam huruf Arab; (2) kata-kata mu’arrabah dengan menggunakan metode pencocokan dengan sistem huruf dan harakat bahasa Arab; (3) kata-kata mu’arrabah dengan mencocokkan dengan wazan dalam bahasa Arab; (4) kata-kata mu’arrabah dengan menggunakan metode pengurangan atau penambahan huruf pada kata aslinya, berjumlah 25 kata; (5) kata-kata mu’arrabah dengan menggunakan metode penggabungan dua kata atau lebih kedalam satu kata, berjumlah 13 kata; dan (6) kata-kata mu’arrabah dengan menggunakan metode arabisasi sebagian, berjumlah 2 kata. Adapun asal-usulnya, kata-kata tersebut kebanyakan diserap dari keluarga bahasa Indo-Eropa seperti bahasa Yunani, Latin, Inggris, Italia, Francis, dan German.Pembahasan mengenai arabisasi (ta’rib) merupakan pembahasan yang luas yang tidak akan habis hanya dengan penelitian sederhana ini. Untuk itu, peneliti berpesan kepada peneliti dikemudian hari agar lebih memperdalam dalam mengkaji mengenai masalah ini. Akhirnya, semoga penelitian sederhana ini dapat berguna bagi peneliti khususnya, dan untuk para pembaca pada umumnya
Item Type: | Thesis ( D4 Diploma ) |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion L Education > L Education (General) L Education > LA History of education |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah UNIDA Gontor > Pendidikan Bahasa Arab |
Depositing User: | Mr Muhammad Taufiq Riza |
Date Deposited: | 04 Nov 2020 16:01 |
Last Modified: | 03 Oct 2024 02:56 |
URI: | http://repo.unida.gontor.ac.id/id/eprint/627 |
Statistics Downloads of this Document
View Item |