Hifdzil Haq, Ahmad (2019) Penyusunan Lembar Kerja Siswa (LKS) Materi Ta’bir Tahriri Berdasarkan Analisis Kesalahan Berbahasa Siswa Kelas II Kulliyatul Mu’allimin al- Islamiyyah (KMI) di Pondok Pesantren Al-Iman Putra Ponorogo Jawa Timur Indonesia. D4 Diploma thesis, University of Darussalam Gontor.
FILE TEXT
Ahmad Hifdzil watermark.pdf Download (3MB) |
Abstract
Kata Kunci: Penyusunan LKS, Ta’bir Tahriri, Analisis Kesalahan Bahasa. Pondok Pesantren Al-Iman Putra salah satu lembaga pendidikan Islam Indonesia yang memiliki perhatian besar terhadap pembelajaran Bahasa Arab di lingkungan sekolahnya, Kulliyatul Mu’allimin al-Islamiyyah (KMI). Sehingga dalam upaya peningkatan bahasa Siswa, Pondok tersebut mengajarkan Ta’bir Tahriri pada pelajaran Insya’. Namun demikian, Pondok masih menghadapi permasalahan yang cukup besar dalam hal pengajarannya. Kesulitan itu tampak dari rendahnya nilai ujian materi Insya’ kelas II KMI pada 3 tahun terakhir, dimana pada tahun 2016 rata-rata nilai 6,3, tahun 2017 sebesar 6,8 dan tahun 2018 sebesar 4,9. Disamping itu juga terlihat dari tingginya frekuensi kesalahan siswa dalam membuat struktur kalimat bahasa Arab. Oleh karena itu, maka penulis mengadakan penelitian yang bertujuan untuk menemukan solusi masalah tersebut dengan menyusun LKS materi Ta’bir Tahriri yang didasarkan pada teori analisis kesalahan bahasa dalam komposisi siswa. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: “Apakah karakteristik penyusunan LKS materi ta’bir tahriri berdasarkan analisis kesalahan siswa kelas II KMI Pondok Pesantren Al-Iman Putra?”, dan “Seberapa efektif LKS yang disusun terhadap kemampuan ta’bir tahriri siswa kelas II KMI Pondok Pesantren Al-Iman Putra?” Berdasarkan rumusan masalah di atas, dapat disimpulkan bahwa penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan: karakteristik penyusunan LKS materi ta’bir tahriri berdasarkan analisis kesalahan siswa kelas II KMI Pondok Pesantren Al-Iman Putra. Selain itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas LKS yang disusun terhadap kemampuan ta’bir tahriri siswa kelas II KMI Pondok Pesantren Al-Iman Putra setelah diujicobakan. Penelitian ini merupakan jenis penelitian Research and Development (R&D) yang mana hipotesis dalam penelitian ini adalah pengajaran ta’bir tahriri dengan menggunakan LKS yang disusun mampu meningkatkan kemampuan ta’bir tahriri siswa kelas II KMI Pondok Pesantren Al-Iman Putra. Dalam pengumpulan data, peneliti menggunakan metode Dokumen, Tes, Angket, Interview, dan Observasi, sehingga dengan demikian instrumen penelitian ini adalah soal tes, angket, pedoman interview, dan pedoman observasi. Dan untuk menganalisa data yang dikumpulkan, peneliti menggunakan rumus t-test. Penemuan penting dari penelitian ini adalah LKS berdasarkan analisis kesalahan dimana penggunanya berlaku untuk siswa. Dalam penyusunan LKS tersebut, juga pada pemetaan materi-materi didalamnya, peneliti merujuk pada hasil analisis kesalahan berbahasa siswa. Berikut dalam penyajian LKS, peneliti menggunakan warna-warna pada penjelasan susunan kalimat dan gambar-gambar guna membantu siswa memahami isi teks. Setelah diujicoba, LKS yang disusun ini dapat efektif meningkatkan kemampuan siswa kelas II KMI dalam ta’bir tahriri. Hal ini terbukti berdasarkan kenaikan nilai yang cukup signifikan dari perbandingan selisih nilai pretest dan posttest setelah materi ajar ini diterapkan yaitu menghasilkan skor uji t sebesar 7,740 dan lebih besar dari harga table t sebesar 2,704. Di samping itu, penelitian ini juga menunjukkan bahwa LKS ini sangat disukai oleh siswa karena dapat mempermudah mereka dalam menyusun tarkib bahasa Arab. Dari penelitian ini, peneliti mengajukan beberapa rekomendasi dan usulan, diantaranya sebagai berikut: 1. Agar adanya penelitian setelah ini yang menyempurnakan kekurangan pada hasil penelitian ini. 2. Agar pengajar juga menggunakan bahan ajar dan buku panduan lainnya disamping LKS yang telah disediakan peneliti, agar menyempurnakan penyampaian pengetahuan kepada siswa. 3. Agar peneliti selanjutnya merujuk kepada penelitian lain yang juga mendasarkan pada analisis kesalahan bahasa, dalam penyusunan bahan ajar karena kebutuhan pelajar di setiap lembaga pendidikan memiliki kebutuhan yang berbeda.
Item Type: | Thesis ( D4 Diploma ) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) L Education > LB Theory and practice of education |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah UNIDA Gontor > Pendidikan Bahasa Arab |
Depositing User: | Mr Muhammad Taufiq Riza |
Date Deposited: | 04 Nov 2020 22:55 |
Last Modified: | 03 Oct 2024 02:57 |
URI: | http://repo.unida.gontor.ac.id/id/eprint/654 |
Statistics Downloads of this Document
View Item |