Ummah, Za'imatul (2013) العلاقة الزكاة الإنتاجية وتقوية المستحقين دراسة الحالة فى الإستثمار الآخرة مؤسسة الغزالي للتربية والاجتماعية بقرية كيدينساري تانجولانجين سيدوار جوسنة (۲۰۱۳). S1 Undergraduate thesis, Universitas Darussalam Gontor.
FILE TEXT (Za'imatul Ummah - HES - 2013)
Za'imatul Ummah - HES - 2013.pdf - Published Version Exclusive to Registered users only License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (111MB) |
Abstract
Zakat adalah salah satu rukun Islam yang wajib dipenuhi oleh setiap muslim yang mampu. Zakat memiliki hikmah yang diketegorikan dalam dua dimensi: dimensi vertikal dan dimensi horizontal. zakat menjadi perwujudan ibadah seseorang kepada Allah sekaligus sebagai perwujudan dari rasa kepedulian sosial/Pola pendayagunaan zakat kearah pengelolaan yang bersifat produktif, dikelola dan dikembangkan sedemikian rupa dengan bentuk modal kerja yang disesuaikan dengan keahliannya, sehingga mendatangkan manfaat kearah peningkatan kualitas hidupnya dalam jangka panjang. Dengan harapan secara bertahap pada suatu saat ia tidak lagi masuk kepada kelompok mustahiq zakat akan tetapi bisa menjadi muzakki. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1. Pendayagunaan zakat produktif (x), 2. Mengetahui pemberdayaan mustahiq (y), di Lembaga Investasi Akhirat Yayasan Pendidikan dan Sosial Al-Ghozali Untuk mencapai tujuan di atas, penulis menggunakan metode penelitian deskriptif kuantitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan metode angket dan metode dokumenter. Sedangkan analisis data yang digunakan adalah teknik korelasi Product Moment dengan taraf signifikansi 5%. Populasi penelitian adalah mustahiq di Lembaga Investasi Akhirat Yayasan Pendidikan dan Sosial Al-Ghozali Kedensari Tanggulangin Sidoarjo. Sedangkan sampel yang di pakai adalah sekitar 20% dari 215 mustahiq, hingga jumlah sampel penelitian 43 mustahiq, dengan teknik stratified random sampling. Hasil akhir dari penelitian ini menunjukkan bahwa (1) pendayagunaan zakat produktif di Investasi Akhirat Yayasan Pendidikan dan Sosial A-Ghozali baik dengan nilai 51,95. (2) pemberdayaan mustahiq di Investasi Akhirat Yayasan Pendidikan dan Sosial A-Ghozali sangat baik dengan nilai 62,116, (3) ada pengaruh signifikan antara pendayagunaan zakat produktif terhadap pemberdayaan mustahiq dalam mencari keuntungan usaha dengan r xy 0,3356 lebih besar dari nilai r 5% yaitu 0,304 dan 1% yaitu 0,393 dalam label. Dan dengan berdasarkan tabel maka koefisiensi korelasi yang ditemukan 0,3356 pada kategori lemah. Kesimpulan yang dapat ditarik, adanya hubungan yang kurang signifikan antara pendayagunaan zakat produktif terhadap pemberdayaan mustahiq dalam mencari keuntungan usaha di Lembaga Investasi Akhirat Yayasan Pendidikan dan Sosial A-Ghozali Sidoarjo. Dari hasil penelitian tersebut disarankan kepada di Investasi Akhirat Yayasan Pendidikan dan Sosial A-Ghozali memberikan pelatihan dalam memberdayakan kepada mustahiq dengan melakukan pengawasan dan pengontrolan secara langsung, dengan harapan dapat meningkatkan kesejahteraan mustahiq sehingga menjadi muzakki.
Item Type: | Thesis ( S1 Undergraduate ) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Fakultas Syariah UNIDA Gontor > Hukum Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Nur Insani |
Date Deposited: | 11 Nov 2024 07:28 |
Last Modified: | 11 Nov 2024 07:28 |
URI: | http://repo.unida.gontor.ac.id/id/eprint/4486 |
Statistics Downloads of this Document
View Item |