Wahyudy, Didik (2013) نظرية النقود عند الإمام الغزالي و ابن خلدون ) دراسة مقارنة). S1 Undergraduate thesis, Universitas Darussalam Gontor.
![]() |
FILE TEXT (29.3.2.7074 - Didik Wahyudy (2015) - HES)
29.3.2.7074 - Didik Wahyudy (2015) - HES.pdf - Published Version Exclusive to Registered users only License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (17MB) |
Abstract
Uang merupakan bagian yang integral dari kehidupan sehari-hari, karena setiap manusia yang hidup didunia ini memerlukan suatu kebutuhan, baik kebutuhan primer atau sekunder dan salah satu kebutuhan tersebut adalah uang. Menurut fungsinya, uang merupakan darah dan permatanya perekonomian dimana mekanisme perekonomian masyarakat modern dewasa ini berdasarkan lalu lintas barang dan jasa yang memerlukan uang sebagai alat pelancar guna mencapai tujuan dari semua kegiatan-kegiatan ekonomi seperti pembelian barang dan jasa, pembayaran utang, alat tukar menukar, alat penimbun kekayaan dan sebagai suatu komoditi yang diperdagangkan. Dan mengingat betapa pentingnya peran uang bagi masyarakat bisnis dalam rangka memperlancar dan memajukan usahanya, hai inilah yang mendorong penulis untuk membahas tentang pengertian uang, jenis-jenisnya, nilai dan peran fungsinya dan juga tentang konsep uang menurut Imam Al-Ghazali dan Karl Marx, serta akan membahas tentang apakah ada persamaan dan perbedaan diantara keduanya guna meningkatkan usaha perekonomian masyarakat. Adapun tujuan dari bahasan ini adalah untuk mengetahui pendapat Al-Ghazali dan Karl Marx tentang pengertian uang serta peran dan fungsinya dalam kehidupan ekonomi masyarakat sehari-hari dan juga membahas dimana letak persamaan dan perbedaan tentang pandangan Al-Ghazali dan Karl Marx tentang uang. Jenis Penelitian ini adalah Penelitian Literatur dengan menggunakan metodologi pendekatan Historis Sosiologi. Pengumpulan data dilakukan dengan metode Observasi dan Dokumenter untuk mengetahui sejarah hidup Al-Ghazali dan Karl Marx serta pola pikir keduanya mengenei konsep uang, dari data-data yang terkumpul dianalisa dengan menggunakan metode induktif untuk mengambil kesimpulan tentang pemikiran mengenai uang, Sedangkan teknik analisa data yang digunakan dengan cara berpikir Induktif dan Deduktif yang kemudian dianalisa dengan teknik komparatif descriptip dalam mengambil kesimpulan akhir yang lebih cocok dengan keadaan perekonomian sekarang antara konsep uang menurut Al-Ghazali dan Karl Marx. Hasil Penelitan menunjukkan bahwa mereka berdua sependapat tentang pengertian uang, bahwa ia adalah sesuatu alat berharga yang digunakan para pelaku ekonomi sebagai alat pembayaran dari transaksi ekonomi yang dilakukan yaitu berupa pembelian barang, jasa serta pembayaran utang. Dan sebagai alat atau satuan pengukur nilai, standar atau ukuran pembayaran masa depan, alat penimbun kekayaan atau daya beli dan sebagai suatu komoditi yang diperdagangkan dan mereka berdua berbeda. pendapat tentang pengertian uang. Al-Ghazali berpendapat bahwa uang tidak perlu mengandung emas dan perak tetapi emas dan peraklah yang menjadi standar nilai uang. Sedangkan Karl Marx berpendapat bahwa uang hanya sebagai alat untuk memajukan lalu lintas pertukaran dan hanya untuk keperluan pembelian dan penjualan barang-barang. Demikianlah kesimpulan yang dicapai oleh rembahas tetapi itu semua masih banyak kekurangan dan jauh dari kesempurnaan, maka diharapkan kepada pembahas selanjutnya untuk melakukan pembahasan tentang Al-Ghazali dan Karl Marx dari segi-segi yang lainnya dengan lebih sempurna dan mendalam dan hanya kepada Allah kita minta taufik dan hidayah.
Item Type: | Thesis ( S1 Undergraduate ) |
---|---|
Subjects: | 23rd Dewey Decimal Classification > 2X4 - Fikih (Fiqih, Fiqh), Hukum Islam > 2X4 - Fikih (Fiqih, Fiqh), Hukum Islam |
Divisions: | Fakultas Syariah UNIDA Gontor > Hukum Ekonomi Syariah |
Depositing User: | 2024 Muhammad Baehaqi |
Date Deposited: | 20 Feb 2025 02:30 |
Last Modified: | 20 Feb 2025 02:30 |
URI: | http://repo.unida.gontor.ac.id/id/eprint/5527 |
Statistics Downloads of this Document

![]() |
View Item |