Search for collections on UNIDA Gontor Repository

المعارضة السياسية في الفقه السياسي الإسلامي والفكر السياسي الإندونيسي (دراسة مقارنة)

Hakim, Arief Rahman (2014) المعارضة السياسية في الفقه السياسي الإسلامي والفكر السياسي الإندونيسي (دراسة مقارنة). S1 Undergraduate thesis, Universitas Darussalam Gontor.

[img] FILE TEXT (31.3.1.8322-Arief Rahman Hakim-(2014) - PM)
31.3.1.8322-Arief Rahman Hakim-(2014) - PM.pdf - Published Version
Exclusive to Registered users only
License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (24MB)

Abstract

Merupakan kewajiban dasar dalam Islam kewajiban menyerukan kebajikan dan mencegah kejahatan. Allah SWT menyerukan kepada umat muslim untuk berdakwah kepada kebaikan, menyerukan kebajikan, mencegah kejahatan dan mengontrol akuntabilitas penguasa serta mendirikan partai-partai politik di antara mereka. Indonesia saat ini dalam menjalankan pemerintahan menggunakan sistem demokrasi, yang mana dipandang dari etika demokrasi, politik oposisi dikatakan sebagai kegiatan parlementarian yang paling terhormat. Pentingnya oposisi adalah untuk mencegah ketidakadilan dan tirani penguasa yang mengendalikan kelompok pada kekuatan pemerintah. Dengan adanya oposisi menjadikan pemerintahan terkontrol dan seimbang, juga menetralkan pemerintah dalam pelaksanaan kewenangan, tidak bekerja dengan seenaknya serta mencegah dari gejolak seperti penyuapan, penggelapan, dan nepotisme. Keputusan menjadi golongan oposisi didasari oleh adanya perbedaan pandangan dalam menjalankan sebuah roda pemerintahan. Oposisi merupakan aktualisasi bentuk perbedaan pendapat di masyarakat sebagai proses berbangsa dan bernegara. Dalam penelitiannya penulis ingin menjelaskan konsep oposisi dalam perspektif fiqh Islam dan pemikiran politik Indonesia serta membandingkan antara keduanya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hakikat oposisi serta persamaan dan perbedaan antara keduanya. Untuk mencapai tujuan tersebut peneliti menggunakan metode documenter untuk mengumpulkan data sesuai dengan literer yang bersangkutan. Kemudian dalam menjawab itu peneliti menggunakan metode induktif kemudian dianalisa dengan metode analisis deskriptif dengan metode deduktif untuk menarik kesimpulan dan kemudian menggunakan metode Deskriptif analitik Perbandingan untuk membandingkan. Hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa oposisi dalam perspektif fiqih politik Islam merupakan konsep yang berasal dari konsep sura serta kewajiban menyerukan kebenaran dan pencegahan kejahatan. Ia adalah pemantauan, dan evaluasi dengan tujuan kepentingan umum. Oposisi dalam perspektif pemikiran politik Indonesia merupakan aktualisasi bentuk perbedaan pendapat di masyarakat sebagai proses berbangsa dan bernegara dalam negara demokrasi. la adalah setiap ucapan atau perbuatan yang meluruskan kekeliruan dan menyokong segala sesuatu yang sudah dijalankan dengan benar. Persamaan antara kedua konsep terdapat pada peranannya, keduanya memiliki kesamaan untuk kritik dan pengawasan serta bimbingan tentang kekuasaan. Letak perbedaanya terdapat pada asasnya, oposisi dalam perspektif fiqh politik Islam berasaskan pada syariat Islam secara menyeluruh yang berdasarkan pada Al Quran dan Sunnah, sedangkan. oposisi dalam pemikiran politik Indonesia berasaskan pada Undang-undang dasar 1945 dan Pancasila yang mana di dalamnya mengandung sebagian dari nilai-nilai Islam. Peneliti berharap pemerintah dan oposisi bekerjasama dalam meningkatkan sistem check and balance terhadap jalannya pemerintahan.

Item Type: Thesis ( S1 Undergraduate )
Subjects: 23rd Dewey Decimal Classification > 2X4 - Fikih (Fiqih, Fiqh), Hukum Islam > 2X4 - Fikih (Fiqih, Fiqh), Hukum Islam
23rd Dewey Decimal Classification > 2X6 - Masyarakat, Politik, Ekonomi, Organisasi, Kebudayaan, Perpustakaan, dan Adat Istiadat dalam Islam > 2X6.200 - Politik Islam
Divisions: Fakultas Syariah UNIDA Gontor > Perbandingan Mazhab dan Hukum
Depositing User: 2024 Muhammad Baehaqi
Date Deposited: 27 Feb 2025 03:24
Last Modified: 27 Feb 2025 03:24
URI: http://repo.unida.gontor.ac.id/id/eprint/5927

Statistics Downloads of this Document

Loading...
Downloads per month in the last year

View more statistics

 View Item View Item