Search for collections on UNIDA Gontor Repository

THE INFLUENCE OF MUDHARABAH PROFIT AND LOSS SHARING TOWARD THE PROFITABILITY OF BANK (Case Study in BNI Syari'ah Surakarta on 2006-2010)

Findi, Intan Riafni (2011) THE INFLUENCE OF MUDHARABAH PROFIT AND LOSS SHARING TOWARD THE PROFITABILITY OF BANK (Case Study in BNI Syari'ah Surakarta on 2006-2010). S1 Undergraduate thesis, Universitas Darussalam Gontor.

[img] FILE TEXT (28.3.2.7015 Intan Riafni Findi - PM.pdf)
28.3.2.7015 Intan Riafni Findi - PM.pdf - Published Version
Exclusive to Registered users only
License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (61MB)

Abstract

Krisis yang melanda dunia perbankan Indonesia sejak tahun 1997 telah menyadarkan semua pihak bahwa perbankan dengan sistem konvensional bukan merupakan satu-satunya sistem yang dapat diandalkan, tetapi ada sistem perbankan lain yang lebih unggul karena menawarkan prinsip keadilan dan keterbukaaan, yaitu perbankan syariah. Perkembangan perbankan syariah yang sangat cepat dalam lima tahun belakangan ini ditandai pula dengan peningkatan penyaluran pembiayaan. Pembiayaan menjadi sangat penting karena faktor pembiayaan inilah yang menjadi kunci perkembangan bank syariah di masa yang akan datang. Pembiayaan bank syariah dilakukan dengan akad mudharabah dan dijalankan dengan sistem bagi hasil bukan dengan sistem bunga. Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui konsep bagi hasil mudharabah yang dilakukan oleh BNI Syari'ah Surakarta dan untuk mengetahui pengaruh nisbah bagi hasil mudharabah terhadap profitabilitas bank yaitu pada BNI Syari'ah Surakarta pada tahun 2006-2010. Data dalam penelitian ini didapat dengan menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan analisis statistik regresi sederhana yang bertujuan untuk mengetahui hubungan antara dua variable, yaitu nisbah bagi hasil mudharabah sebagai variabel bebas dan profitabilitas bank sebagai variabel terikat. Dengan koefisien determinasi untuk mengukur kemampuan model dalam menerangkan variabel dan uji hipotesis menggunakan uji t untuk menguji koefisien regresi dengan nilai signifikan 5% dan juga dilakukan dengan pengujian asumsi klasik dengan uji normalitas dengan histogram dan normal probability plot dan uji Durbin Watson (DW). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa nisbah bagi hasil mudharabah berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas bank di BNI Syari'ah Surakarta dengan nilai t hitung adalah 4,178 lebih besar daripada t tabel 1,771, sedangkan nilai signifikansi 0,001 lebih kecil dari 5%. Maka hasil penelitian ini menolak H, dan menerima H,. Adapun saran yang dapat diberikan oleh penulis sesuai dengan penelitian ini bahwa bank perlu berhati-hati dalam memberikan pembiayaan mudharabah karena tingkat bagi hasil dari pembiayaan tersebut sangat berpengaruh terhadap pencapaian tingkat profitabilitas bank dan kelangsungan hidup bank itu sendiri. Dan penulis berharap tulisan ini bermanfaat, dan diharapkan kepada peneliti berikutnya untuk lebih bisa menyempurnakannya.

Item Type: Thesis ( S1 Undergraduate )
Subjects: 23rd Dewey Decimal Classification > 2X4 - Fikih (Fiqih, Fiqh), Hukum Islam > 2X4 - Fikih (Fiqih, Fiqh), Hukum Islam
23rd Dewey Decimal Classification > 2X6 - Masyarakat, Politik, Ekonomi, Organisasi, Kebudayaan, Perpustakaan, dan Adat Istiadat dalam Islam > 2X6.300 - Ekonomi Islam, Sistem Ekonomi Islam
Divisions: Fakultas Syariah UNIDA Gontor > Perbandingan Mazhab dan Hukum
Depositing User: 2024 Bagus Mahdiyin
Date Deposited: 27 Feb 2025 05:54
Last Modified: 27 Feb 2025 05:54
URI: http://repo.unida.gontor.ac.id/id/eprint/6013

Statistics Downloads of this Document

Loading...
Downloads per month in the last year

View more statistics

 View Item View Item